Pages

Senin, 05 April 2010

Orang-orang Melakukan Hal-hal Terbaik Sebatas Sumber-sumber Yang Mereka Miliki

Pernahkah Anda mengingat kejadian masa lalu dan merasa bodoh telah melakukannya. Kita semua pernah menyesali keputusan buruk yang kita buat. Tapi coba renungkan, pertimbangan Anda hanya terbatas pada pengetahuan dan sumber-sumber terbaik yang Anda miliki. Seburuk apa pun itu, keputusan tersebut adalah hal terbaik yang bisa Anda lakukan saat itu. Sekarang pengetahuan Anda bertambah. Pengalaman hidup membantu Anda membuat keputusan yang lebih baik. Seiring bertambahnya usia, Anda akan memperoleh pengetahuan, pengalaman-pengalaman baru yang membantu Anda menjadi lebih bijaksana dan berbahagia dalam hidup.

Benarlah kiranya, setiap tindakan dan perilaku seseorang merupakan cerminan dari kepercayaan, nilai dan pengalamannya yang terus bertambah seiring waktu berjalan. Daripada menghakimi mereka, bantulah mereka memahami situasi yang ada, tawarkan pandangan-pandangan bari dalam melihat masalah dengan lebih baik. Dengan melakukan ini, Anda tidak hanya membantu mereka melakukan yang terbaik, melainkan juga membuka jalan Anda untuk menjadi komunikator handal. (I.E,2009)

Guna memperoleh pengetahuan, seseorang harus belajar.
Guna memperoleh kebijaksanaan, seseorang harus mengamati.
-Marilyn Vos Savant